Bugatti Chiron menjadi sebagai salah satu hypercar idaman yang keperkasaannya banyak diakui oleh ‘petrol head’. Selain memiliki performa dapur pacu mengesankan, Bugatti juga pernah mencuri perhatian ketika memperkenalkan edisi White-On-White beberapa waktu lalu.
Sesuai namanya, tidak hanya bagian luar saja yang berwarna putih, tapi bagian dalam dari Bugatti Chiron ini juga turut dibalur warna putih. Mulai dari panel pintu, dasbor, lingkar setir, konsol tengah, plafon dan bagian lain di kabin belakang juga telah berlapis warna putih.
Khusus untuk jok yang memiliki desain semi bucket, pada bagian dudukan diberi motif jahitan vertikal dengan kerapatan sedang. Sedangkan untuk sandaran diberi jahitan motif wajik serta dibubuhi bordir Chiron di bagian headrest. Penggunaan satu warna tersebut, membuat interior tampil jadi lebih mewah dan elegan.
Dikabarkan Post Malone menjadi salah satu selebriti yang beruntung memiliki hypercar dengan performa 1.500 hp dan torsi 1.600 Nm tersebut. Namun sayang informasi terbaru menyebutkan rapper asal Amerika Serikat tersebut berencana melepas koleksi hypercar yang mampu melesat dari 0 – 100 km/jam dalam waktu kurang dari 2,5 detik dengan kecepatan tertinggi 420 km/jam.
Berminat?