Anda mempunyai mobil minibus atau MPV di garasi, yuk disulap menjadi campervan untuk dipakai berlibur bersama keluarga tercinta. Saat ini banyak bengkel modifikasi bodi atau karoseri yang dapat memenuhi keinginan tersebut. Nah Anda tinggal sesuaikan budgetnya deh.
Biar makin asyik kenapa tidak sekalian interior Camper Van Anda dipersonalisasi seperti Mister MB berikan berikut ini.
Colorful Ambience
Modifikasi interior Camper Van Anda bernuansa funky yang dapat membawa aura keceriaan bagi Anda sekeluarga. Seperti ambience lampu plafon berwarna oranye plus warna pelapis sepasang sofa bed yang ada.
Mister MB mewarnainya dengan kombinasi Orange (MB 8811) di dudukan/sandaran dan Black (MB 8801) di bagian lainnya dari MBtech New Superior. Agar tampilannya makin mewah maka ditambahkan motif chocolate bar yang ikonik.
Inspirasi berikutnya masih menganut atmosfer warna cerah di interior Camper Van. Kali ini pilihan lebih dominan memakai warna oranye, mulai dari plafon, doortrim hingga jok mobil dan sofa model U.
Mister MB melaburnya dengan warna Pumpkin (MB 6026) dan tak ketinggalan motif chocolate bar dihadirkan di permukaan dudukan / sandarannya. Sedikit berbeda, bagian punggung jok mobil di baris depan diwarnai dengan Graphite (MB 6002). Semuanya menggunakan bahan dari MBtech Giorgio.
Natural Ambience
Dalam inspirasi terakhir ini tampilan interior dirancang bernuansa natural. Maka dari itu pilihan warna bahan pelapis dicarikan yang punya kesan alami. Untuk itu Mister MB menjatuhkan kombinasi warnanya adalah Ginger (MB 6020) dan Dakota (MB 6009) dari MBtech Giorgio.
Biar kian hidup, desain kursi dan jok mobil dibikin bermotif seperti susunan batu bata di bagian kursi dan motif balok susun untuk sektor jok mobil baris pertama. Keren!
Oh iya jangan lupa kabinnya diisikan aneka perabotan pendukung biar makin serasa berlibur di rumah ya