Sebuah smartphone dengan desain yang tak biasa diperlihatkan oleh Andy Rubin, salah seorang pendiri dan juga dikenal dengan sebutan bapak Android. Melalui akun twitter, Andy membagikan foto dan video perangkat telpon genggam terbarunya. Diketahui Andy juga pernah mengembangkan smartphone dengan merk Essential namun kurang sukses.
Dari foto-foto yang terlihat, desain ponsel memiliki bentuk memanjang dengan desain UI meninggi ke atas dan memiliki tombol besar. Dimensinya pun terlihat kecil ketika digenggam. Ponsel ini memiliki tombol volume yang besar di tepi kanan dan memiliki fingerprint di bodi belakang, tepat di bawah kamera utama.
Tak lama kemudian, akun resmi Essential phone juga men-twit sejumlah gambar resmi ponsel yang diberi nama Project Gem. Dan seperti diketahui, akhir 2018 lalu Bloomberg memberitakan jika Essential tengah mengembangkan ponsel dengan layar kecil yang bisa dikendalikan melalui voice command dan dilengkapi asisten AI yang secara otomatis melakukan sejumlah tugas di ponsel.
Spesifikasi lain yang didapat untuk ponsel terbaru dari Essential diperkirakan akan menggunakan processor Qualcomm Snapdragon 730. Sehingga diperkirakan ponsel ini akan menyasar kelas menengah dan akan menjadi perangkat digital yang tepat untuk menemani beraktivitas sehari-hari.
Source : The Verge