Rasanya Mister MB kecanduan ngetrip naik bus, kali ini mencoba bus medium yang baru dibeli PO Rimba Raya di akhir 2023 kemarin. Bus bersasis Hino GB 150 ini dikaroseri oleh Laksana dan punya livery yang khas seperti grafis wayang, batik dan pola dinamis berwarna.
PO Rimba Raya menawarkan Fabulous Class dengan ongkos trayek Jepara – Jogja seharga Rp 150 ribu dan Semarang – Jogja seharga Rp 90 ribu. Nah untuk short trip kali ini memilih naik dari Semarang ke Jogja.
Dengan ongkos sebesar Rp 90 ribu Mister MB cukup puas terhadap pelayanan yang diberikan oleh kru Rimba Raya, selain servis food & beverage, Mister MB juga tidak lelah selama 3 jam perjalanan. Kenapa? Karena jok bus 2+1 yang hadir di kabin bus sangatlah nyaman dengan pelapis MBtech Premium – Carrera.
16 buah jok model jumbo di Fabulous Class ini ditata renggang antar joknya. Alhasil kaki mudah diselonjorkan di leg rest yang tersedia dan fitur reclinernya bikin punggung makin rebah. Tidak lupa disediakan pula selimut dan bantal berwarna senada jok, yaitu biru.
Oh iya, untuk warna pelapis jok bus merupakan warna special order yaitu Royal Dark Blue yang tidak ada di katalog MBtech Premium – Carrera. Makin apik tampilan bahan diberikan motif lis putih serta jahitan vertikal model etnik lewat teknik CNC di bagian permukaan jok.
Makin lengkap jok bus tersebut selain bisa direbahkan, di bagian muka sandaran tangan juga disediakan soket untuk pengisian daya smartphone maupun laptop. Hal terkait jok ini adalah hasil rancangan seat manufacturer Rimba Kencana yang berada di kota Malang, Jawa Timur
Nah bagi yang penasaran ingin ngetrip juga naik bus ini bisa pesan online di Traveloka atau lewat aplikasi Rimba Raya Travel. “Sampai jumpa di kegiatan ngetrip MBtech lainnya…”