Posted on

Godaan Harga Chery Omoda E5

Agresifnya brand otomotif asal China dalam mendatangkan mobil listik ke Indonesia bikin ketar – ketir kompetitor yang bermain di segmen baru ini. Buktinya untuk pertama kali di dunia Chery meluncurkan SUV berjenis motor listrik.

Maka secara otomatis masyarakat otomotif tanah air terjadi kegaduhan, apalagi harga jualnya pun menggiurkan. Anda tak perlu menghabiskan dana Rp 500 juta lebih, cukup bayarkan uang sebanyak Rp 498,8 juta. Murah ya!

Omoda E5 berdesain mewah ni digerakkan oleh motor listrik berkekuatan 204 hp dan torsi sekuat 340 Nm. Sedangkan baterai lithium ion berkapasitas 61,06 Kwh bisa menggelindingkan mobil sejauh 430 km. Omoda E5 dapat me-recharge isi baterai dari 30% ke 80% dalam 30 menit memakai fitur fast charging.

Lumrahnya interior mobil listrik ‘made in China’ yang beredar di tanah air kebanyakan menawarkan konsep warna kabin yang berani. Hal ini juga dijumpai pada Omoda E5 yang percaya diri memakai kombinasi dual tone color, biru dan putih seperti Mister MB kutip dari artikel Antaranews.com.

Motif garis – garis dinamis nan stylish di seputar sandaran kepala bikin jok tampil unik dan bisa dijadikan acuan dalam memodifikasi interior mobil kesayangan Anda. Bahan MBtech yang kaya warna siap digunakan karena warna tersebut ada di dalam koleksi MBtech.

Nah kabarnya SUV ini bisa disaksikan dalam pameran otomotif IIMS 2024 sehari setelah Pemilu pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang. [AB]

Photo : Chery.co.id/Antaranews.com


Penulis: Akbar Bakti | Editor : FGK | Ilustrator : Boma. S |

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store