Posted on

Honda Dax e: Si Imut Yang Menggemaskan

Honda Dax e: Si Imut Yang Menggemaskan

Honda Dax sejak awal lahir di tahun 1969 memang punya desain yang menggemaskan. Bahkan di tahun 2023 sekalipun modelnya tidak membosankan.

Honda Dax e: Si Imut Yang Menggemaskan

Serunya Dax kini punya varian elektrik loh. Lewat pabrik motor Honda yang ada di Cina maka lahirlah motor listrik Honda Dax e: dan kehadirannya untuk mengisi pasar EV di negeri Panda.

Honda Dax e: Si Imut Yang Menggemaskan

Desain imut dari Dax e: itu dipersenjatai motor listrik berjenis permanen magnet dari Bosch yang ditanam pada hub roda belakang ukuran 10 inci. Motor itu digerakkan oleh baterai berdaya 400 W dan daya jelajahnya mampu sejauh 80 km.

Honda Dax e: Si Imut Yang Menggemaskan

Fitur yang ditawarkan Dax e: cukup oke, seperti lampu LED, speedometer TFT digital sampai rem cakram di roda depan dan rem teromol di roda belakang. Serunya jika Anda kehabisan baterai, Dax e: masih bisa digenjot seperti sepeda.

Honda Dax e: Si Imut Yang Menggemaskan

Nah berbicara sepeda, Honda merancang jok motor Dax e: seperti sebuah sadel sepeda, konstruksinya mirip yang bertumpu kepada sebuah braket di atas sasis. Model joknya egois, hanya dapat dipakai 1 orang dan ukurannya cukup.

Bahan pelapis yang digunakan berwarna hitam, padahal jika di modifikasi jok itu bisa dibikin padupadan dengan warna bodi loh. Dax e: sendiri punya koleksi warna yang menarik, seperti merah, putih, coklat alpukat dan hitam. Wah bakal lucu deh…


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store