Awalnya memang agak mengherankan harga All New CR-V Turbo dengan kapasitas mesin 1.500 cc lebih mahal dari versi 2.000 cc.
Padahal Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) kendaraan 1.500 cc lebih rendah dibandingkan mobil dengan kapasitas mesin 2.000 cc.
"Harga teknologi turbonya itu sekitar Rp60 jutaan," kata Direktur Pemasaran dan Purna Jual PT Honda Prospect Motor (HPM) Jonfis Fandy, di Malang, Jawa Timur, Kamis.
Oleh karena itu, meskipun PPnBM mobil 1.500 cc hanya 10 persen, lebih rendah dari kendaraan 2.000 cc yang PPnBMnya 20 persen, harga All New Honda CR-V 1.500 cc turbo lebih mahal.
"Teknologi turbo membuat kendaraan lebih bertenaga dan efisien," kata Jonfis yang ikut menemani jurnalis melakukan test drive All New Honda CR-V ke Malang - Bromo - Surabaya pada 19-21 Juli 2017.
Tidak hanya itu, spesifikasi All New Honda CR-V Turbo, terutama varian Prestise, jauh lebih lengkap untuk mendukung kenyamanan dan keamanan berkendaraan.
"Semua fitur yang ada di tipe 2.0 L ada di 1.5 L Turbo, ditambah fitur lainnya," kata Jonfis.
Fitur tambahan pada All New Honda CR-V 1.5 L Turbo, selain mesin yang berbeda, antara lain panoramic sunroof, airbags samping, full LED headlight dan LED fog light. Selain itu pada varian tertinggi Prestige dilengkapi sistem audio yang canggih dengan teknologi Nanoe yang bisa membuat udara kabin lebih segar.
Harga All New Honda CR-V 2.000 cc untuk on the road Jakarta mencapai Rp432 juta per unit, sedangkan varian 1.500 turbo (biasa) Rp466 juta dan 1.500 turbo prestise Rp506 juta per unit.
Selain itu, berbeda dengan varian 2.000 cc yang lima kursi penumpang, All New Honda CR-V Turbo merupakan kendaraan tujuh penumpang.