Posted on

Kamar Tidur Biophilic Design

Konsep bangunan biophilic design yang memadukan elemen alam seperti tanaman hidup dengan material bangunan ini mampu menghasilkan kesan ‘nature in the space’ atau nuansa alam di dalam rumah.

Untuk mendukung gaya tersebut, maka furniture pun dapat disamakan materialnya, semisal material kayu untuk rangka sofa maupun kursi. Dan tak ketinggalan warna bahan pelapis yang dipilih pun bernuansa alam atau natural. 

Mister MB telah menciptakan inspirasi biophilic design untuk kamar tidur pribadi di kediaman Anda. Yuk kita lihat inspirasinya…

Pertama kamar yang punya cahaya cukup berkat model jendela kaca besar ini punya banyak tanaman hidup di dalamnya. Makin bernuansa alam, tempat tidur itu dilapis bahan MBtech Giorgio berwarna Astec (MB 6018) pada dipan dan head bed. Aksen mewah, kancing tanam menghiasi head bed dan dudukan bench.

Kedua adalah kamar tidur biophilic yang tampil minimalis dalam urusan dekorasi tanaman. Anda dapat menaruh furniture set yang terdiri dari tempat tidur, bench, single sofa dan lemari display dengan warna kayu alam. Sebagai bahan pelapis dipilih berwarna Saddle (MB 9012) milik MBtech Camaro. Motif jeruk itu dipercaya melapis head bed, bench dan sofa yang punya motif kancing tanam. 

Inspirasi ketiga pada kamar tidur dengan suasana hutan mini ini adalah tema sofa gendut dengan kancing. Tidak heran jika pelapis untuk head bed tempat tidur dan bench dibuat gendut (tebal) pada permukaan yang bermotif chesterfield itu. Untuk warna yang dipakai adalah Cinnamon (MB 6019) kepunyaan MBtech Giorgio.

Sebagai pamungkas, Mister MB merancang kamar tidur biophilic dengan konsep unfinished pada dindingnya dengan perpaduan warna beton yang alami di mix dengan warna natural, Texas (MB 6021) dari MBtech Giorgio di head bed dan bench bermotif chocolate bar itu.

Tertarik mengaplikasikan inspirasi ini? Namun bingung dimana sofamaker yang bisa mewujudkannya? Kontak saja Hotline MBtech di 021-45842598 atau chat WA di 0812-1982-2323.


Penulis: Akbar Bakti | Editor : FGK | Ilustrator : Denny | Fotografer : MBtech

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store