Faktor kenyamanan dan keramahtamahan menjadi kunci pelayanan ruang publik. Hal ini dicermati dengan baik oleh pihak manajemen Hotel Evo di Pekanbaru, Riau; yang menyajikan keduanya sebagai bentuk service kepada tamu yang berkunjung dan menginap. Terletak di salah satu kawasan utama kota Pekanbaru, Hotel Evo menyita perhatian pengguna jalan yang lalu lalang dengan dominasi finishing cat eksterior berwarna hijau tosca.
Saat Mr eMBi berkunjung ke Hotel Evo beberapa waktu lalu dan memasuki hotel, Mr eMBi sudah disambut oleh keramahtamahan petugas resepsionis. Suasana nyaman juga Mr eMBi rasakan melalui dekorasi interior ruang yang tertata baik dan memiliki tampilan warna menawan pada sejumlah furnitur yang digunakan.
Mr eMBi Says :
Permainan warna Mr eMBi jumpai pada bagian interior melalui furnitur yang digunakan di ruang lobby dan lounge hotel. Ruang yang digunakan untuk menyambut pengunjung ini terlihat cerah dengan hadirnya sofa yang dilapisi warna Cyan Blue (MB 7009) dari MBtech Camaro Fiesta sesuai dengan permintaan dari pihak manajemen hotel.
Sofa hasil kreasi workshop Sinar Meteor yang dikepalai oleh Jasan ini terlihat sangat menarik perhatian karena warnanya yang terang. Masih di area lounge, Mr eMBi juga menjumpai sofa bench dengan warna yang kontras setelah dibalut Golden Beige (MB 9008) dari MBtech Camaro.
Rasa nyaman juga Mr eMBi jumpai ketika melangkah ke restoran dengan menduduki sofa yang juga dilapisi dengan pilihan warna yang sama. Pada ruang ini, Mr eMBi juga melihat sofa custom dengan model memanjang yang telah dilapisi warna Black (MB 9001) MBtech Camaro. Hingga akhir kunjungan, Mr eMBi merasa jika Jasan telah berhasil dengan baik mewujudkan keinginan pihak manajemen hotel yang menginginkan interior menarik melalui padu padan warna yang dimiliki MBtech sehingga dapat memberikan rasa nyaman kepada tamu yang berkunjung, sejalan dengan tujuan memberikan pelayanan terbaik.