Restoran khas masakan Sunda yang berjarak tak jauh dari Bandara Ngurah Rai, Bali ini memang berarsitektur menarik, kental dengan nuansa tradisional dan alam yang khas.
Talaga Sampireun Kuta Bali yang dimaksud ini membawa suasana oasis berikut danau buatan ke dalam kota. Resto ikonik itu sekarang dapat dinikmati oleh warga Bali maupun para pelancong domestik dan internasional.
Selain dipuaskan dengan keindahan arsitektur dan desain interiornya suasana alam seperti kicau burung, gemericik air di danau dan semilir angin yang khas Pulau Dewata ini bisa dirasakan langsung oleh tamu.
“Diharapkan tamu bisa lebih rileks dan lebih santai menikmati hidangan khas dari resto ini,” ujar Antonio Matheus selaku Supervisor Reservasi Talaga Sampireun Bali.
“Para tamu pun leluasa memilih lokasi makan, mereka dapat memilih makan di indoor ber-AC atau di lokasi semi outdoor tanpa AC yang alami. O iya, semua sofa dan kursi di sini nyaman kok sebab telah dilapis memakai MBtech Giorgio,” lanjutnya.
Mister MB pun menjumpai tempat makan berkonsep semi outdoor seperti saung dan main dining room menggunakan bahan MBtech berwarna netral yang cocok dengan nuansa alam di tempat ini.
Seperti cushion atau bantalan berdesain lingkaran di saung lesehan yang juga punya rongga untuk kaki itu telah dilapis bahan berwarna Havana (MB 6017). Kemudian furniture set yang berada di pinggir danau dalam ruang main dining juga memakai pelapis MBtech Giorgio berwarna Toledo (MB 6010).
Berbeda dengan kursi makan yang terbuat dari kayu trembesi di main dining. Bantalan dari kursi itu dilapis bahan berwarna Cinnamon (MB 6019) dan juga ada yang diwarnai Pueblo (MB 6013). Khusus dengan sofa custom (model kurva dan lurus) yang berada di tengah ruang main dining punya konsep warna berbeda. Warna tersebut adalah Nevada (MB 6014).
Nah bagi Anda yang ingin merasakan kenyamanan sofa serta kursi makan yang dipadu dengan kenikmatan kuliner khas Sunda ini bisa catat alamatnya, Jalan Kediri Circus Water Park, Kuta, Badung, Bali.