Pasar otomotif Indonesia semakin ramai dengan hadirnya mobil produksi India, Mahindra yang secara resmi memulai bisnisnya di tanah air pada hari ini (17/10). Melalui RMA Indonesia sebagai distributornya, dalam kesempatan tesebut Mahindra juga memperkenalkan produk andalannya berupa mobil pikap yang diberi nama Scorpio.
Kepastian beroperasinya Mahindra ini disampaikan oleh Chris Manley, COO RMA Group setelah melakukan riset dan juga mempelajari pasar otomotif di Indonesia. Sementara mengenai keputusan memasarkan model pikap sebagai mobil pertama yang diluncurkan, dikarenakan Mahindra melihat peluang dan kesempatan yang sangat menjanjikan terutama di sektor komersil dan tambang.
Terlebih model Scorpio yang dibawa telah diterima dengan baik di pasar global, sehingga kemungkinan hal sama juga akan terjadi di Indonesia. Scorpio akan ditawarkan dalam dua pilihan, yaitu model single cabin dan double cabin yang akan dibekali mesin berkapasitas 2.200 cc. Sementara transmisi mengandalkan sistem gerak 4x4 manual 6-percepatan.
Tersedia dalam empat pilihan warna Red Rage, De-sat Silver, Diamond White dan Napoli Black, Scorpio akan dibanderal dengan harga yang cukup kompetitif, yaitu Rp 278 juta untuk yang model single cabin. Sementara untuk model double cabin akan dijual dengan harga Rp 318 juta. Keduanya harga on the road di Jakarta.