Sebuah McLaren 720S yang dibuat secara spesial telah dipersiapkan untuk gelaran Dubai International Motor Show 2017 pada minggu ini. Edisi spesial tersebut didesain oleh McLaren Special Operations yang melapisi bagian eksterior dengan warna Zenith Black dengan finishing satin dan aksen berwarna emas.
Pada bagian wing belakang juga disematkan inspirasional quote dari pendiri perusahaan yang dituliskan dalam tulisan Arab yang sangat stylish. Hal ini dilakukan sebagai symbol pencapaian yang berhasil diraih oleh produsen mobil mewah asal Inggris ini sendiri dan juga Negara-negara Uni Emirat Arab yang menjadi klien kunci dan pemegang saham perusahaan.
Quote yang dituliskan adalah "Life is measured in achievement, not in years alone" diambil dari quote yang ditulis oleh Bruce McLarens di tahun 1964. Sementara pada bagian interior terdapat plakat bertuliskan 1 of 1 yang menjadi identitas MSO Comission.
Selain pada quote di bagian rear wing, aksen emas juga diaplikasikan pada velg alloy, pelindung panas mesin yang menggunakan emas 24 karat dan komponen interior yang dipasangkan dengan baan kulit Alcantara. Sementara bagian front splitter dan air intake menggunakan material serat karbon hingga rear bumper dan panel atap.
Sementara dapur pacu mempertahankan mesin standar McLaren 720s yaitu berkapasitas mesin V8 4.0-L twin turbo menghasilkan power 719 hp dengan top speed 341 km/jam yang dapat dengan mudah berakselerasi dari 0 – 100 km/jam dalam 2,8 detik dan 0 - 200 km/jam dalam waktu 7,8 detik. Dibutuhkan waktu tambahan 120 jam untuk menuntaskan proses produksinya termasuk 30 jam sendiri untuk menyelesaikan grafis penulisan di bagian wing belakang.
Source : Autoblog