Posted on

Mio Modif Seratus Jutaan

Yamaha Mio generasi pertama lagi jadi mainan di Jakarta. New boys toys itu banyak yang direstorasi oleh pehobi motor, tak jarang ada juga yang memodifikasinya secara total. Salah satunya adalah Sean Biba.

Sean yang berdomisili di Jakarta ini menebus motor matic Mio seharga Rp 3 juta, tetapi biaya modifikasinya bisa dapat mobil seken di harga Rp 160 jutaan, gokil ya! Andai dibacain satu-satu modifikasinya bakal seharian deh, mending Mister MB persingkat aja ya.

Mio berbodi karbon forged bernuansa kehitaman itu sudah di bore-up mesinnya. Kini berkapasitas 220 cc dengan head silinder DOHC 4-katup dan memakai radiator. Lalu aksesoris seperti baut titanium biru menghiasi seluruh bagian motor, pantas biaya modifnya ratusan juta.

Untuk mengimbangi tampilan hedon di Mio kencang ini, Sean juga mengganti desain jok motor dengan figur yang lebih kokoh dari bawaan pabrik.

Berbicara bahan pelapis jok motor, seatmaker yang dipercaya Sean membungkusnya dengan kulit sintetis MBtech Premium-Carrera. Warna elegan nan abadi, Black (MBPC 1001) jadi pilihan. Supaya makin terlihat harmonis dengan aksen biru di baut titanium, pinggiran permukaan jok motor ditambahkan detail jahitan benang warna biru.


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store