Posted on

Modern Bar Stool Gold Edition From Jepara

Menciptakan nuansa berbeda di ruang dapur atau island kitchen, mini bar maupun ruang makan bisa menaruh furniture berupa kursi bar atau bar stool. Seperti contoh karya bar stool buatan furniture manufacture asal Jepara, Kayuemas Furniture.

Fahri selaku pengrajin furniture Kayuemas di project terbarunya ini mengusung konsep modern di bar stool yang memakai rangka stainless steel berwarna krom emas yang mengkilap.

Menariknya desain kaki kursi yang jenjang dirancang model kotak dengan tiga pilar. Kemudian rangka dudukan juga ditambahkan teralis model ‘U’ yang menjadi sandaran tangan maupun punggung pada bar stool.

“Untuk kenyamanan ketika duduk, saya berikan busa empuk berdesain boxy termasuk juga di sandarannya. Lalu bahan pelapisnya dipilih MBtech Premium-Carrera yang punya corak mewah,” jelas Fahri.

Terakhir biar makin ‘wah’ tampilannya dan senada dengan nuansa emas pada kaki bar stool, maka bantalan dilapis bahan berwarna Beige (MBPC 1006).

“Tertarik? Catat nomor mas Fahri di 0812-2960-4485 atau intip karyanya via Instagram @kayuemas.furniture dan @kayuemas.living.”


Penulis: AB | Editor : FGK | Ilustrator : Boma. S | Fotografer : Istimewa

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store