Posted on

Modisnya Peugeot Django Rasa Jeruk

Gaya klasik yang ditawarkan Peugeot Django sejatinya sudah cukup dipandang tanpa perlu ditambahkan pemanis aksesoris. Ya namanya manusia pasti ada aja keinginannya, seperti konsumen AE Jok Motor yang berasal dari Cikampek dan kebetulan sehari-hari kerja di kota Bandung, Jawa Barat ini.

“Si bapak teh mau ganti suasana dan biar lebih matching sama warna motor minta diganti warna joknya,” cerita seatmaker Andrey dari AE Jok Motor mengenai awal mula mendapat order.

Seatmaker yang bisa ditemui di Jalan Nana Rohana No.70 Muncang, Bandung ini kemudian merujuk tampilan orisinal asli jok. “Saya tawarkan aksen berbeda di bagian dudukan dengan membuat pola wajik yang dijahit manual,” imbuh Andrey. Untuk menguatkan kesan retro pada motor, Andrey kemudian memberikan lis pipa warna putih di tepi area dudukan.

“Untuk bahan pelapisnya saya gunakan MBtech Camaro Fiesta warna Tomato (MB 7002),” lanjut Andrey.   

Buat biker Peugeot Django 150 atau biker merek lain yang mau ikut keren jok motornya bisa langsung konsultasi dengan Andrey di 0857-9709-5724 atau DM via IG @aejokmotor.


Penulis: Akbar Bakti | Editor : FGK | Ilustrator : Boma. S | Fotografer : Istimewa

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store