Cukup lama skutik Honda Genio yang dipasarkan PT Astra Honda Motor (AHM) tidak mendapatkan polesan. Namun baru saja AHM memberikan kejutan berupa ubahan ringan dan membuat skutik ini bergelar New Honda Genio pada tahun 2022.
Hadirnya desain baru pada bodi kian memperkuat karakternya dan mendukung pengguna tampil semakin bergaya. Paling kentara saat ini adalah kaki-kakinya, New Genio memakai ban gambot berukuran 12 inci dari yang semula berukuran 14 inci.
Walau mesin injeksi eSP 110cc yang digunakan masih sama dengan Genio lawas, namun pihak teknisi AHM ada revisi sedikit agar motor tetap handal walau memakai roda berdiameter kecil.
Asyiknya jok motor yang berjarak dari tanah 744 mm itu mendukung fleksibilitas rider, dan desain pelapisnya juga dibuat makin bergaya. Ubahan lain yang menarik adalah fitur power outlet di dekat kunci kontak.
New Honda Genio dalam dua tipe, yaitu CBS dan CBS-ISS dengan total 6 pilihan warna stylish. Tipe CBS dibanderol Rp 18,05 juta dan tipe CBS-ISS dipasarkan seharga Rp 18,65 juta.