Para pengunjung dan pecinta otomotif Jakarta sekitarnya seakan dimanjakan oleh gelaran The Elite Showcase 2023 yang diadakan selama dua hari pada 4-5 Februari 2023 lalu. Dilangsungkan di hall 9 dan 10 Indonesia Convention Expo (ICE) - BSD, event otomotif ini menampilkan lebih dari dua ratus mobil modifikasi berstandar tinggi.
Ajang ini juga terasa sangat spesial karena dalam 3 tahun terakhir sempat terhenti karena pandemi. Jadi jangan heran jika banyak praktisi otomotif dan pelaku bisnis turut meramaikan, sekaligus menjadi ajang kumpul-kumpul di awal tahun ini. Mulai dari Rakki Garage, Artcustomwork, Street Art Custom, Platinum Motorsport Indonesia, Akasia Motor, ProjectOne Indonesia, AirBFT, CJ Eurohaus, DSG Indonesia, Stancelab Indonesia, Karma Bodykit, Garasi Drift dan lainnya turut meramaikan.
Menariknya karya modifikator tanah air saat ini sudah tidak kalah dari tuner luar negeri. Bahkan banyak mendapat apresiasi dari sisi kerapian, kualitas, kreatifitas dan keberanian berkarya. Seperti yang dijumpai dalam beberapa postingan Larry Chen, salah satu fotografer profesional di bidang motorsport yang sempat datang ke acara tersebut.
Melalui postingan di akun IG-nya @larry_chen_foto, banyak follower yang kagum dan mengacungkan jempol ketika melihat mobil-mobil yang meramaikan lawatan The Elite Showcase 2023. Nah penasaran mobil modifikasi apa saja yang turut meramaikan, berikut beberapa yang berhasil Mister MB abadikan. Awas jangan sampai tergoda.