Karakter sebuah ruang bisa ditampilkan melalui pemilihan warnanya. Bahkan ruang kerja atau ruang belajar yang umumnya membosankan dan terkesan kaku, dapat diubah agar terlihat lebih funky dan menyenangkan melalui pemilihan furniture dan kombinasi finishing warna yang digunakan. Terlebih ruang tersebut bersifat semi publik dan dapat digunakan secara bersama oleh penghuni rumah.
Di saat senggang sang Ayah membaca buku kesukaan koleksi perpustakaan pribadi, sementara sang anak mengerjakan tugas sekolah di meja belajar. Untuk mencairkan kesan formal, ruang didesain dengan sangat fleksibel dengan hadirnya unsur dekorasi yang kreatif dan dapat menginspirasi. Seperti lukisan dinding, lampu gantung, karpet, alat musik kesukaan dan lainnya.
Mr eMBi Says :
Meski berukuran sedang, namun ruang terasa menyenangkan dengan hadirnya sebuah sofa berdesain mediterania yang mampu menampung dua orang dewasa dan dua buah bantal sofa. Kesan formal dihadirkan melalui bahan pelapisnya yang berwarna gelap. Sementara nuansa yang sama juga dijumpai pada tiga buah kursi yang ditempatkan pada sudut ruang dan meja belajar.
Untuk mewujudkan nuansa yang eksklusif, gunakan koleksi warna Black (MBPC 1001) dan Charcoal (MBPC 1002) yang dimiliki bahan pelapis MBtech Premium - Carrera . Sementara kesan funky dan ceria yang mewakili karakter sang anak dapat dilakukan dengan memberikan sentuhan warna kuning pada unsur kayu yang ada. Seperti pada rangka kursi, ambalan, laci meja hingga daun pintu.
Hasilnya ruangan pun terasa menyenangkan digunakan untuk bekerja sang ayah maupun sang anak yang beranjak remaja.
Photos: Home Designing