Posted on

Ruang Tunggunya Bikin Betah

Membuat tamu terkesan ketika menunggu di ruang tunggu kantor akan memberikan efek positif bagi perusahaan. Hal ini juga bisa menambah citra perusahaan di masyarakat.

Jadi tidak ada salahnya jika mulai sekarang memaksimalkan tata ruang hingga furnitur di ruang tunggu kantor.

Seperti inspirasi dari Mister MB berikut yang bisa dijadikan referensi Anda mendekor ulang interior ruang tunggu di kantor Anda.

Inspirasi pertama memiliki desain interior modern yang dipadukan dengan unsur alami. Terlihat dinding menampilkan tekstur kayu dan dibuat lebih menawan dengan tampilan bergelombang. Selain itu, tampilan juga didukung dengan adanya lantai granit yang di atasnya disediakan kursi dan sofa yang nyaman.

Pemilihan warna sofa dan kursi juga dibuat cocok dengan nuansa interior. Maka dipilih warna dominasi Grey (MB 1003) untuk sofa dan warna Brown (MB 1005) dari MBtech Premium Carrera. Tekstur kulit nappa yang halus membuat tampilan sofa dan kursi semakin menawan.

Inspirasi selanjutnya ada ruang tunggu minimalis dengan menyediakan tiga kursi dengan satu meja bulat di tengahnya. Kursi tersebut dibalut warna Navy (MB 6032) agar tampil senada dengan sebagian dinding ruangan tersebut.

Atau Anda juga bisa juga mengaplikasikan warna Havana (MB 6017) dari MBtech Giorgio sebagai pelapis kursi tersebut.

Nah, jadi suka yang mana? Atau sudah punya rancangan desain dan furnitur yang diinginkan?


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store