Posted on

Sofa Rooftop Bikin Betah

sofa rooftop

Beberapa desain rumah modern sudah secara khusus menyediakan denah rooftop yang bisa digunakan sebagai tempat bersantai bersama keluarga. Karena bersifat semi outdoor dan bersuasana non formal, maka penataan dan dekor pun dibuat kasual.

Seperti yang Mister MB jumpai pada sebuah hunian bertingkat di bilangan utara Jakarta, tampak pada rooftop yang dirancang bernuansa penghijauan itu telah terisi dengan sofa santai model 4 dudukan plus 1 meja.

Ketika Mister MB berkunjung dan berjumpa dengan pemilik rumah, ia minta saran dibuatkan inspirasi desainnya. Dan inilah hasilnya dengan aplikasi material bahan pelapis sofa MBtech yang tahan terhadap perubahan cuaca, tetap nyaman diduduki dan punya pilihan menarik.

sofa rooftop

Desain pertama yang disodorkan adalah sofa bernuansa monokrom. Untuk itu pilihannya memakai warna Grey (MBPC 1003) dari MBtech Premium-Carrera. Warna sofa bertekstur mewah itu digunakan tanpa ada variasi apa-apa, hanya polos.

Selanjutnya desain kedua dan ketiga dibuat bergaya dual tone colors. Tak hanya warna, motif tekstur bahan sofanya pun ikut dibuat berbeda agar kesan unik mencuat. Maka bagian punggung dan dudukan sofa dilapis MBtech Picasso, berikutnya area samping sofa dibalut  MBtech Premium-Carrera.

sofa rooftop

Berikut adalah komposisi warna yang digunakan pada desain kedua. Warna Black (MB 5001 P) terlihat di dudukan dan punggung sofa, berikutnya tepian sofa cukup dilabur warna Grey (MBPC 1003).

sofa rooftop

Terakhir atau desain ketiga, sofa santai tersebut diwarnai Beige (MB 5002 P) di bagian dudukan dan punggung sofa, sedangkan wilayah tepian sofa dipilih warna Beige (MBPC 1006).

Nah sekarang makin menawan deh sofanya dan bikin rooftop lebih menarik.


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store