Posted on

Tips Memilih Kulit Sintetis Yang Benar

Berpikir untuk menggunakan kulit sintetis di interior mobil, jok motor atau kebutuhan furniture? Biar tidak salah jalan Mister MB berikan tips memilih kulit sintetis yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Ketahui Jenis Kulit Sintetis

Anda perlu mengetahui jenis kulit sintetis yang umum tersedia di pasaran ada dua jenis, yaitu PU (polyurethane) dan PVC (polyvinyl chloride).  

Kenali Kualitas

Lalu mengenali kualitas dari material yang digunakan akan berpengaruh terhadap ketahanan kulit sintetis, Anda bisa mencari informasi produk kulit sintetis yang dikenal kualitasnya dari kolega maupun pihak penjual bahan

Uji Kenyamanan dan Fleksibilitas

Cobalah meraba dan memeriksa kenyamanan kulit sintetis. Kulit sintetis yang baik harus lentur dan nyaman saat digunakan. Jika memungkinkan, cobalah material tersebut secara langsung.

Ketahui Daya Tahannya

Pilih kulit sintetis yang tahan lama dan tidak mudah robek atau pudar warnanya. Kulit sintetis berkualitas biasanya lebih tahan terhadap keausan dan perubahan warna.

Mudah Dibersihkan

Pastikan kulit sintetis yang dipilih mudah dibersihkan dan dirawat. Salah satu contoh cara merawatnya cukup di lap basah. Bahan MBtech termasuk yang juga mudah dibersihkan.

Ketersediaan Warna dan Corak

Pilih warna dan corak yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda. Banyak merek kulit sintetis yang tersedia. Namun untuk kelengkapan warna dan corak belum tentu, untungnya bahan MBtech tersedia dalam seratusan warna serta 8 corak bahan yang bisa dipilih.

Harga

Kulit sintetis tersedia dalam berbagai rentang harga. Bahan berdurabilitas tinggi yang dipunyai membuat harga bernilai ekonomis tinggi alias value for money.

Semoga tips di atas membantu Anda dalam memilih kulit sintetis yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut, jangan ragu untuk bertanya ke Hotline MBtech di 021-45842598 atau chat WA 0812-1982-2323.


Penulis: AB | Editor : FGK | Fotografer : AB

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store