Posted on

Tri Color Gesits

Hadirnya motor listrik Gesits sebagai alternatif alat transportasi roda dua di Indonesia kian mendapat respon positif. Serunya lagi motor listrik garapan anak bangsa ini, sekarang sudah digunakan di sejumlah BUMN sebagai motor operasional. Kehadirannya bisa jadi pemicu produsen motor lain untuk mendatangkan motor listrik buatannya, guna menciptakan iklim kendaraan ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Dapat dikendarai sejauh 50 km untuk baterai tunggal atau 100 km untuk baterai ganda, Gesits bisa dipacu hingga kecepatan maksimal 100 km/jam dan tidak menimbulkan suara bising. Sementara untuk mengisi daya baterai diperlukan waktu dari 3 – 4 jam sampai terisi penuh. Spesifikasi tersebut cukup untuk melayani aktivitas sehari-hari di kota besar.

Mister MB menilai untuk kenyamanan dan ukuran jok terbilang ideal dan masih bisa dioptimalkan lagi. Untuk menyambut kehadiran motor listrik Gesits di ruas jalan kota besar di tanah air, Mister MB akan membuatkan inspirasi desain jok. Desainnya mengikuti tiga warna bodi motor, yakni hitam, merah dan putih.

Red Gesits

Salah satu warna favorit di Indonesia ini akan semakin menarik jika sektor penyangga tubuh dipersonalisasi. Material pelapis yang digunakan adalah motif kulit jeruk dari MBtech Camaro dengan kombinasi warna Black (MB 9001) untuk bokong rider dan Elegant Red (MB 9015) untuk boncenger. Kedua bahan disatukan menggunakan benang berwarna merah serta dibubuhi tulisan Gesits pada jok belakang.

Black Gesits

Tema monokrom bisa diterapkan pada Gesits berwarna hitam. Mengikuti warna bodi, keseluruhan bagian jok juga dilapis warna Black (MB 9001). Lalu perkuat tema yang dipilih dengan menambahkan motif kulit ketupat di bagian depan jok. Untuk jahitannya Anda bisa menggunakan benang warna merah sebagai aksen.

White Gesits

Maksimalkan penggunaan warna dengan tidak terlalu banyak ubahan figur dan kontur jok, Kombinasi warnanya bisa Charcoal (MB 9002) untuk bagian depan hingga atas. Sedangkan bagian samping warna Grey (MB 9003). Bentuk logo Gesits dari warna

dan bordir Gesits yang dijahitkan pada samping depan. Lalu perkuat warna senada pada benang. 


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store