Terkadang hal sederhana bisa menciptakan hal yang di luar perkiraan. Sama halnya jika Anda memberikan sebuah ubahan pada motor kesayangan. Tampilan jadi langsung beda dan bisa tampil lebih menawan.
Seperti yang dilakukan oleh salah satu customer dari seatmaker Brewok Jok Motor (BJM) ini. Sang owner motor dari Yamaha Vixion ini memutuskan untuk mengganti bahan pelapis jok nya dengan warna Brown (MBPC 1005) yang dimiliki oleh MBtech Premium – Carrera.
Seketika tampilan pun berubah. Terlihat matching dengan kelir bodi berwarna silver dan hitam. Arif selaku seatmaker membuat figur jok bergaya touring. Hal ini juga menyesuaikan dengan keinginan sang customer.
Nah, yang mau ikutan bikin tampilan motor kesayangan jadi tampil beda, khususnya yang berada di Padang Panjang, bisa mengunjungi workshop BJM di Jl. Bahder Johan No.26 Padang Panjang (sebelah Kampus ISI). Sebelumnya bisa juga konsultasi dengan seatmaker melalui WhatsApp di nomor 0812 6121 6907.
Cek juga hasil karyanya di Instagram (@bjmjok_arif025). Yuk tunggu apa lagi.