Posted on

Interior Mobil Baru di Tahun Baru

Mengubah tampilan interior mobil merupakan salah satu cara untuk menambah nilai estetika dan kenyamanan saat berkendara. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengubah tampilan interior mobil.

Salah satu cara paling mudah untuk mengubah tampilan interior mobil adalah dengan mengganti tampilan jok. Jok yang dilapis ulang dapat memberikan kesan yang lebih segar dan nyaman saat berkendara.

Hal ini dilakukan oleh konsumen dari Tommy Jok Mobil. Mobil Honda Jazz tersebut mendapat penyegaran pada sektor jok yang dibalut ulang menggunakan bahan MBtech Premium – Carrera.

Untuk warna, pemilik mobil memilih warna Black (MBPC 1001) dengan aksen piping warna White (MBPC 1004).

Eddy selaku seatmaker dari Tommy Jok Mobil mengatakan kalau pemilik mobil ingin mengganti pelapis joknya dengan MBtech. “Pemilik mobil ingin pakai MBtech, lalu kami jelaskan juga keunggulannya sehingga konsumen makin yakin menggunakan produk dari MBtech”, ungkap Eddy.

Selain jok, doortrim juga ikut dilapisi bahan MBtech.

Nah, siapa nih yang ingin membuat tampilan interior mobil kesayangan kembali segar?

Yuk merapat bagi Anda yang berlokasi di Medan ke workshop Tommy Jok Mobil di Jln. Sei Deli No.17 BB Medan. Konsultasikan sebelumnya melalui WA di nomor 0811 6022 517.

Anda juga bisa melihat beberapa referensi hasil karya joknya di Instagram @tommy_jokmobil.

Tunggu apalagi, udah mau tahun baru nih. Tampilan baru interior bisa bikin mood jadi lebih baik menyambut tahun baru.


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store