Posted on

Mini Bike Jadi Incaran Bikers

Sedang mencari hobi bermain motor? Kenapa tidak melirik motor mini, kendaraan roda dua berukuran kompak itu sebenarnya sudah ada lama, namun belakangan mulai ramai kembali hingga bermunculan komunitasnya.

Memang jika dikendarai oleh orang dewasa, Anda akan terlihat lebih besar daripada motornya. Nah itulah kelebihannya, dan dipastikan unsur fun to ride bakal terasa sekali.

Motor kompak ini umumnya menggunakan mesin 1 silinder. Ada yang berjenis 2 tak atau 4 tak, sedangkan kapasitas mesin mulai dari 50-125 cc. Tidak ketinggalan sistem penggeraknya memakai model rantai dan girbok dengan pilihan otomatis atau kopling manual.

Lalu model apa sih yang masuk dalam kategori motor mini? Anda bisa melihat dari roda yang digunakan, seperti roda berukuran 10 inci atau 14 inci. Kemudian wheelbase-nya pendek dan jarak jok dengan kemudi cukup dekat. 

Model motor mini yang familiar didengar di Indonesia adalah buatan pabrikan Jepang, seperti Kawasaki KSR 110 dan Z125, Honda Dax, Monkey maupun Grom dan sebagainya.

Deretan motor yang disebutkan di atas ada yang datang via Importir Umum maupun dijual resmi oleh APM-nya langsung. Sayangnya harga motor mini dengan surat lengkap tergolong tinggi, contohnya Honda Grom 125 versi IU dipasaran sudah menembus seratusan juta rupiah, begitu pula dengan Honda Monkey 125 versi AHM yang dibanderol Rp 80 jutaan.

Mahal? Relatif jika Anda mengincar unit yang berpopulasi jarang. Bahkan sekarang motor mini sudah menjadi investasi bagi pemiliknya. Baiklah bro, selamat hunting ya!


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store