Posted on

Mio Streamline Motif

yamaha mio amp variasi mbtech

Tidak mau terpaku dengan model yang sudah ada, Adi Mulya Patas kemudian membuatkan motif jok berbeda dan unik untuk motor Yamaha Mio M3 milik pelanggannya. Pria yang menggunakan inisial nama untuk bidang usaha yang ditekuni, yakni AMP Variasi kemudian memberikan motif alur garis dari bagian depan sampai ke belakang jok. 

Berbekal pengalaman di bisnis pelapisan jok sejak 2005 lalu, Adi langsung membuat pola menggunakan bahan sintetis MBtech Premium-Carrera berwarna Black (MB 9001). “Desain awal berupa tarikan garis dengan jarak sedang, jadi tetap estetik kalau dilihat,” tukas pria yang kini mengelola dua workshop di Jl. Raya Wangun dan kawasan Tajur, Bogor.

 

yamaha mio amp variasi mbtech

“Secara keseluruhan tidak ada kesulitan, hanya tinggal membuatkan pola berupa lajur jahitan vertikal di bidang jok. Untuk benangnya saya pakai warna hitam mengikuti warna bahan bahan sintetis dan bodi motor,” tambah Adi yang membawahi 9 orang pekerja. Bahan yang sama juga digunakan untuk sisi samping belakang jok.

 

yamaha mio amp variasi mbtech

Untuk pengerjaan jok di atas, Adi mematok harga mulai dari Rp 150 – Rp 200 ribu tergantung dari bahan yang digunakan. “Namun untuk model custom dengan tingkat kesulitan tinggi saya pasarkan mulai harga Rp 700 ribu dan pemilik motor bisa pakai bahan MBtech Premium-Carrera atau MBtech Camaro,” tutup Adi yang bisa dihubungi di nomor 0821 1111 5773.


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store