Posted on

Selamat, Greysia dan Apriyani Bawa Pulang Emas

Selamat atas ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, yang sukses meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020. Hasil ini ditorehkan setelah berhasil mengalahkan pasangan Chen Qingchen/Jia Yifan (China) di final cabor badminton Olimpiade Tokyo 2020.

Bertanding di Lapangan 1 Musashino Forest Plaza, Senin (2/8/2021), Greysia/Apriyani menang straight game atau dua gim langsung. Pasangan nomor 6 dunia itu menang dengan skor 21-19, 21-15 dalam laga yang berlangsung 57 menit.

Greysia/Apriyani berhasil menjaga tradisi emas. Bulu tangkis selalu jadi andalan Indonesia untuk merebut medali emas Olimpiade. Ketujuh emas Indonesia dari pesta olahraga empat tahunan ini semuanya diraih dari bulu tangkis. Sejak 1992, hanya pada 2012 bulu tangkis gagal menyumbang emas.

Sumbangan medali emas ini membuat posisi Indonesia berada diperingkat 34 perolehan medali sementara Olimpiade Tokyo 2020. Dari cabor badminton, Indonesia masih bisa menambah perolehan medali perunggu melalui Anthony Ginting yang akan berhadapan dengan Kevin Cordon (Guatemala).


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store